Rabu, 25 Agustus 2010

- Playoff Liga Champions
Sevilla Rontok di Tangan Braga


Sevilla - Sevilla tak bisa berkecimpung di Liga Champions musim ini. Wakil Spanyol itu dirontokkan runner-up Liga Portugal musim lalu, Sporting de Braga.

Braga, yang di fase sebelumnya menyingkirkan Celtic, berhasil melaju ke putaran utama Liga Champions bermodal kemenangan 4-3 saat dijamu Sevilla, Rabu (25/8/2010) dinihari WIB.

Hasil di leg II itu melengkapi kemenangan 1-0, lewat gol tunggal Matheus Leite Nascimento, yang diraih Braga dalam leg I pekan lalu di Estadio Municipal de Braga. Total, Braga lolos dengan agregat 5-3.

Sevilla, yang musim lalu finis di posisi empat klasemen La Liga Primera, sudah harus ketinggalan 0-1 lewat gol Matheus di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, saat laga berjalan 31 menit.

Lima kemudian menambah keunggulan Braga di menit ke-58, sebelum Luis Fabiano memperkecil ketinggalan Sevilla dua menit berselang. Enam menit sebelum bubaran, Jesus Navas bikin skor jadi 2-2 dan pertandingan pun kian sengit.

Hasilnya, tiga gol lahir di sisa waktu. Braga menambah sepasang gol lewat Lima, yang bikin hat-trick di laga ini, sebelum Frederic Kanoute membuat satu gol di menit akhir buat Sevilla. Braga pun menang 4-3.

Di partai lain, FC Basel memastikan tiket lolos berkat kemenangan 3-0 atas FC Sheriff. Ini melengkapi kemenangan 1-0 Basel di leg I.

Tiket lain dikantongi Hapoel Tel Aviv usai bermain imbang 1-1 saat menjamu RB Salzburg. Hapoel lolos dengan agregat 4-3 usai menang 3-2 di leg pertama.

Susunan Pemain:

Sevilla FC: Andres Palop; Julien Escude, Mouhamadou Dabo (Alvaro Negredo '77), Federico Julian Fazio, Didier Zokora, Jesus Navas, Abdoulay Konko (Jose Carlos Fernandez Vazquez '62), Luca Cigarini (Renato '61), Diego Perotti, Frederic Kanoute, Luis Fabiano.

Braga: Luiz Felipe; Pinheiro Moura Moises, Valdelomar Junior Alberto Rodriguez, Uwa Echiejile, Silvio, Vanderson Valter Almeida Vandinho, Luis Bernardo Burgos Aguiar (Lima '55), do Carmo Leandro Salino, Osorio Costa Silva Alan, Rocha Paulo Cesar (Junior Afonso Santos Paulao '68), Nascimento Leite (Elton Brandao '78), Matheus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar