Kamis, 19 Agustus 2010
Bremen - Sampdoria mengalami kekalahan telak saat bertandang ke markas Werder Bremen. Meski senang karena mampu mencuri satu gol yang akan jadi modal di leg II, Giampaolo Pazzini tak habis pikir kenapa timnya bisa kebobolan tiga gol.
Harapan Il Samp tampil di Liga Champions terancam setelah pada leg I playoff kontra Bremen, Kamis (19/8/2010) dinihari WIB, kalah 1-3. Sampdoria ketinggalan dulu 0-3 sebelum bisa menipiskan ketinggalan lewat gol telat Pazzini.
Hasil di Weserstadion tersebut membuat Sampdoria setidaknya harus menang 2-0 saat ganti menjamu Bremen di leg II pekan depan. Bukan hal mudah, tapi setidaknya ada satu gol tandang yang bisa saja jadi krusial.
"Lebih baik kalah 1-3 dibandingkan 0-3, tapi saya benar-benar tak tahu bagaimana kami bisa kebobolan tiga gol," cetus Pazzini di Football Italia.
Pazzini sebenarnya juga sempat menjebol gawang Bremen pada satu kesempatan lain. Namun, gol itu dianulir karena dia dinilai sudah berdiri offside. Satu peluang emas lainnya hanya menghantam mistar.
"Kami punya banyak peluang dan ini sangat disayangkan, karena kami bisa saja menuai hasil lebih baik malam ini. Hal terpenting sekarang adalah kami masih punya partai lain dan 90 menit adalah waktu yang lama di Marassi," tegas Pazzini.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar