Kamis, 07 Oktober 2010

- Sheva Menuju 100

Kyiv - Andriy Shevchenko tengah memburu sebuah catatan sejarah dalam karirnya sebagai pesepakbola. Tinggal satu partai lagi, maka pemain Ukraina itu bakal mengantongi 100 caps.

Shevchenko memulai karir timnasnya 15 tahun silam. Saat itu Sheva masih berusia 18 tahun. Laga perdananya adalah saat menghadapi Kroasia di Zagreb dalam kualifikasi Piala Eropa 1996. Hasilnya memang tak memuaskan karena negeri pecahan Uni Soviet itu kalah 0-4.

Sejauh ini, mantan pemain AC Milan dan Chelsea itu telah menyumbangkan 45 gol bagi negaranya dari 99 kali penampilan. Gol terakhir ia bukukan ke gawang Turki pada November 2004. Saat itu Ukraina menang 3-0.

Itu berarti Sheva tinggal butuh satu laga lagi untuk mencapai angka 100. Kesempatan bagi striker 34 tahun itu tiba saat tim berjuluk Zhovto-Blakytni (biru-kuning) akan memainkan laga persahabatan melawan Kanada Jumat (8/10/2010) waktu setempat.

Menjelang partai bersejarah ini, Sheva bersikap kalem. "Ini hanya merupakan sebuah milestone, terlebih bagi saya, orang yang tidak terobsesi dengan statistik," ujar dia di situs UEFA.

Shevchenko berharap dirinya masih dalam kondisi terbaik dan memiliki kesempatan untuk membela Ukraina di Euro 2012, di mana negerinya bersama Polandia menjadi co-host.

"Saya berharap bisa fit untuk putaran final. Saya akan memberikan seluruh energi dan pengalaman yang saya miliki untuk memberikan sukses kepada timnas di rumah sendiri."

"Memang saat ini saya merasa sedikit kehilangan laga kualifikasi. Meski begitu kami berusaha untuk tampil serius di laga persahabatan dan berusaha menampilkan yang terbaik," tuntas dia.



Foto: Andriy Shevchenko dalam laga persahabatan melawan Belanda di Donetsk, 11 Agustus 2010. Laga berakhir imbang 1-1 (Reuters)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar