Jumat, 01 Oktober 2010

- Kualifikasi Euro 2012
'Matador' Tinggalkan Xavi


Madrid - Ada yang hilang saat timnas Spanyol melakoni dua laga kualifikasi Euro 2012 pekan depan, di mana tak ada Xavi Hernandez yang selama ini jadi jenderal lini tengah La Furia Roja.

Xavi yang dalam dua tahun belakangan jarang absen membela Spanyol secara mengejutkan tak dibawa oleh Vicente Del Bosque pada laga home Grup I kontra Lithuania 8 Oktober dan away ke Skotlandia empat hari kemudian. Diketahui playmaker asal Barcelona itu mengalami problem pada tendon di kakinya.

Tak hanya Xavi yang ditinggal, kapten Arsenal Cesc Fabregas dan bek Real Madrid Raul Albiol pun tak dibawa serta oleh Del Bosque. Keduanya memang juga tengah bermasalah dengan kesehatannya.

Namun demikian bek kawakan Carles Puyol yang absen pada laga kontra Liechtenstein dan Argentina bulan lalu, sudah kembali ke skuad. Saat itu Puyol absen karena cedera betis. Spanyol saat ini berada di peringkat ketiga grup dengan tiga poin dari satu laga yang dimainkan.

Skuad Spanyol seperti dilansir dari AFP.

Kiper: Iker Casillas (Real Madrid), Victor Valdes (Barcelona), Jose Reina (Liverpool)

Bek: Alvaro Arbeloa (Real Madrid), Sergio Ramos (Real Madrid), Carles Puyol (Barcelona), Gerard Pique (Barcelona), Carlos Marchena (Villarreal), Joan Capdevila (Villarreal), Ignacio Monreal (Osasuna)

Gelandang: Xabi Alonso (Real Madrid), Sergi Busquets (Barcelona), Santi Cazorla (Villarreal), Andres Iniesta (Barcelona)

Penyerang: Pedro Rodriguez (Barcelona), Jesus Navas (Sevilla), David Villa (Barcelona), David Silva (Manchester City), Fernando Llorente (Athletic Bilbao), Fernando Torres (Liverpool)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar