Senin, 22 November 2010

- Jelang Liga Champions
Saatnya Pemain Muda Chelsea Beraksi

London - Carlo Ancelotti akan menyimpan beberapa pemain bintangnya saat menghadapi Zilina. Manajer Chelsea ini akan memberikan kesempatan para pemain mudanya tampil di LIga Champions.

Chelsea akan menjamu MSK Zilina di Stamford Bridge, Rabu (24/11/2010) dinihari WIB. Namun Si Biru telah memastikan lolos ke fase berikutnya setelah memetika poin maksimal dari empat laga di awal Grup F.

Hasil itu membuat Ancelotti punya kesempatan untuk melakukan eksperimen dalam line up skuadnya. Apalagi Chelsea memang butuh penyegaran setelah mendapatkan hasil yang kurang memuaskan di liga domestik.

Salah satu pemain muda yang telah disiapkan adalah gelandang Josh McEachran. Ancelotti pun yakin bahwa pemain berusia 17 tahun tersebut telah siap untuk menjawab tantangan tersebut.

"Josh akan menjadi starter menghadapi Zilina. Dia telah siap karena dai memiliki kepribadian dan dia akan memainkan posisi penting di lapangan sebagai gelandang," ungkap Ancelotti seperti dilansir Sky Sport.

"Saya rasa dia dapat memberikan performa yang baik. Baik McEachran dengan pemain muda lainnya yang akan terlibat dalam pertandingan. Ada Kakuta, Van Aanholt, Bruma. Saya ingin mencoba beberapa hal untuk laga ini," ujarnya.

"Ini sangat penting. Kami dapat menggunakan pertandingan ini untuk memberikan kesempatan untuk pemain muda memberikan kesempatan bagi mereka. Kami butuh satu poin dan jika mungkin bisa menang," tukas manajer Chelsea ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar