- Liga Champions Grup G
Benzema Hat-trick, Madrid Gasak Auxerre 4-0
Madrid - Kemenangan meyakinkan dengan skor 4-0 didapat Real Madrid saat menjamu AJ Auxerre di Santiago Bernabeu, Kamis (9/12/2010) dinihari WIB. Karim Benzema jadi bintang kemenangan Los Merengues dengan trigolnya.
Tiga gol yang dibuat Benzema masing-masing tercipta di menit 12, 72 dan 88. Sementara satu gol lainnya datang dari Cristiano Ronaldo di menit 49.
Kemenangan ini semakin mengukuhkan Madrid di puncak klasemen Grup G dengan poin 16. Skuad besutan Jose Mourinho sudah memastikan lolos ke babak 16 besar sejak matchday keempat lalu.
Buat Auxerre, kekalahan ini menutup peluang mereka lolos ke Liga Europa, yang tiketnya didapat Ajax Amsterdam usai membekuk AC Milan 2-0. Kiprah klub Prancis itu di kompetisi Eropa musim ini pun usai sampai di sini.
Jalannya Pertandingan
Meski sudah memastikan lolos dan menjadi juara grup, Madrid tetap tampil dominan dan menekan sejak menit pertama. Tandukan Mohamadou Diarra menyambut umpan Granero yang cuma melayang tipis di atas mistar jadi ancaman pertama Los Merengues ke gawang tamunya di menit empat.
Gol Benzema! Madrid unggul di menit 12 setelah Benzema mendahului pergerakan Dariusz Dudka saat mengejar umpan silang Cristiano Ronaldo. Tandukan rendah striker asal Prancis itu membobol gawang Olivier Sorin.
Selanjutnya kubu tuan rumah punya dua peluang bersih bikin gol yang masih gagal. Setelah Pedro Leon tak mampu meneruskan bola sodoran Ronaldo, gantian CR7 yang tak mampu mengarahkan bola dengan kepalanya ke dalam gawang saat dapat umpan terukur dari Pedro Leon.
Auxerre yang butuh poin demi mendapat tiket ke Liga Europa balik menekan, mereka bahkan nyaris menyamakan kedudukan andai Jerzy Dudek tidak melakukan penyelamatan gemilang di menit 26. Kiper asal Polandia itu menghalau bola tandukan Pascal Mignot yang mengarah ke sisi kiri bawah.
Tiga menit sebelum turun minum kembali Dudek jadi pahlawan Madrid. Eks Liverpool itu memblok tendangan keras Dennis Oliech, yang berhasil melakukan aksi individu menusuk sendirian ke jantung pertahanan tuan rumah.
Empat menit babak kedua berjalan Madrid berhasil menggandakan keunggulan lewat Ronaldo. Mengejar umpan terobosan Marcelo yang membelah pertahanan tamunya, Ronaldo dengan tenang mengarahkan bola ke dalam gawang dan mengubah kedudukan menjadi 2-0.
Setelah sebuah upaya yang dilakukan Marcelo tak membuahkan hasil lantaran sepakannya cuma membentur sisi luar gawang, Madrid menambah keunggulan menjadi 3-0 di menit 72.
Benzema kembali tercatat sebagai pencetak gol ketiga Madrid ini. Menerima umpan di dalam kotak penalti, striker internasional Prancis itu mengarahkan bola ke tiang jauh. Si kulit bundar bisa ditepis oleh kiper Sorin, namun itu tak sampai membuat arahnya berubah jauh.
Pertandingan Madrid kontra Auxerre benar-benar menjadi milik Benzema. Mantan striker Olympique Lyon itu melengkapi performanya dengan mencetak hat-trick saat pertandingan tersisa dua menit.
Memanfaatkan kesalahan Sorin yang berupaya mengumpan bola pada Coulibaly, Benzema berhasil memotongnya. Kembali penempatan bola yang sempurna membuat bola bersarang di gawang Auxerre. 4-0 untuk Madrid.
Susunan Pemain:
Real Madrid: 25-Jerzy Dudek (Antonio Adán '45); 17-Alvaro Arbeloa, 2-Ricardo Carvalho, 18-Raul Albiol, 12-Marcelo (Ezequiel Garay '76); 11-Esteban Granero, 10-Lassana Diarra, 6-Mahamadou Diarra; 21-Pedro Leon, 9-Karim Benzema, 7-Cristiano Ronaldo (Sarabia '72)
Auxerre: 1-Olivier Sorin; 5-Dariusz Dudka, 6-Adama Coulibaly, 12-Jean-Pascal Mignot, 4-Stephane Grichting; 17-Benoit Pedretti (Frederic Sammaritano '62), 7-Kamel Chafni; 14-Dennis Oliech, 27-Alain Traore, 9-Valter Birsa; 18-Roy Contout (Julien Quercia '73)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar