Rabu, 23 Februari 2011
Lyon - Karim Benzema mencetak gol cepat tak lama setelah masuk lapangan menggantikan Emmanuel Adebayor. Meski mengaku gol tersebut spesial buatnya, sang striker memilih untuk tidak melakukan selebrasi.
"Itu hasil yang baik karena kami menjalani laga tandang, itu gol yang penting buat tim. Itu momen yang benar-benar indah," sahut Benzema usai pertandingan di situs resmi klubnya.
Benzema masuk lapangan di menit 63 untuk menggantikan Adebayor dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Baru menjejak lapangan selama 43 detik, sang striker langsung mencetak gol memanfaatkan umpan Cristiano Ronaldo dari dalam kotak penalti.
Gol tersebut terasa spesial buat Madrid karena merupakan yang pertama yang bisa mereka buat di Stade de Gerland. Gol itu juga berhasil mengantar Los Merengues menuntaskan rentetan kekalahan yang selalu diraih di tempat yang sama.
Khusus untuk Benzema, itu merupakan gol tercepat yang pernah dia buat. Sesuatu yang disebutnya spesial, meski itu tak sampai memancingnya untuk melakukan selebrasi perayaan gol.
"Saya tidak merayakannya, saya menghormati semua orang di sini. Ini adalah kali pertama saya menetak gol dengan sangat cepat," lanjut pesepakbola 23 tahun itu.
Keputusan Benzema untuk tidak merayakan gol yang dicetaknya terkait status dia sebagai mantan pemain Lyon. Sang striker tercatat mulai mempekuat klub tersebut sejak masih di level akademi hingga akhirnya mengikat kontrak profesional di tahun 2004.
Sebelum akhirnya dipinang Madrid pada tahun 2009, Benzema berhasil mempersembahkan empat gelar juara Liga Prancis, dua trofi Trophée Des Champions, serta masing-masing satu Coupe de France dan Peace Cup.
Usai wasit meniupkan peluit panjang anda pertandingan berakhir Benzema juga tidak bertukar jersey dengan pemain Lyon. Dia memilih untuk memberikan kaosnya pada seorang fans. Demikian dikutip dari Reuters.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar