Rabu, 15 September 2010

- Jelang Madrid vs Ajax
Ajax Manfaatkan Ketidaksempurnaan Madrid

Madrid - Di atas kertas Ajax Amsterdam akan sulit memetik kemenangan kala dijamu Real Madrid. Tetapi angka penuh bukan tidak mungkin untuk diraih mengingat Los Merengues hingga kini belum menemukan bentuk permainannya.

Dua laga awal di La Liga cukup memberikan bukti. Madrid meraih empat angka dengan susah payah setelah diimbangi tanpa gol oleh Real Mallorca dan cuma menang tipis 1-0 dari tim lemah Real Osasuna akhir pekan lalu.

Padahal, 'Si Putih' sangat serius membenahi timnya setelah hampa gelar di musim lalu. Pelatih kelas wahid, Jose Mourinho, didatangkan plus merekrut beberapa pemain anyar di antaranya Angel Di Maria, Mesut Oezil dan Sami Khedira.

Tetapi upaya tersebut belum terlihat meyakinkan sejauh ini. Madrid belum juga menemukan bentuk permainannya dan itu yang akan coba dimanfaatkan oleh Ajax bertandang ke Santiago Bernabeu, Kamis (15/9/2010) dinihari WIB.

"Laga akan berjalan terbuka tapi ini akan sulit bagi kami untuk dapat mencapai level mereka. Kami harus bisa mengeksplorasi fakta bahwa mereka belum 'befungsi' 100 persen," ujar Martin Jol kepada AS.

Ajax akan tampil minus Luiz Suarez yang terkena skorsing. Kehilangan ini cukup memukul Godenzonen karena selama ini striker Uruguay menjadi ujung tombak utama.

"Dia menjaringkan 50 persen gol yang kami buat dan jelas sekali ketidakhadirannya akan berdampak buat tim. Tapi kami tidak bisa diam saja dan mengubah permainan kami karena dia, ini tidak akan membuat hasil menjadi bagus," lugas pelatih Ajax itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar