Senin, 27 September 2010

- Jelang Chelsea vs Marseille
Senangnya Deschamps Kembali ke Bridge

London - Didier Deschamps memang cuma semusim membela Chelsea, tapi baginya Stadion Stamford Bridge tetap berkesan. Maka, 'kepulangannya' ke Bridge tengah pekan ini tetap ia sambut antusias.

Deschamps akan berkunjung ke Bridge pada Rabu (29/9/2010) dinihari WIB untuk memimpin Marseille menghadapi Chelsea di matchday 2 Liga Champions. Di sana, Deschamps pernah bermain setahun, dari 1999-2000.

"Kembali ke Stamford Bridge sangat menyenangkan buat saya. Meski stadion itu sekarang sudah direnovasi dan diperbesar, atmosfernya tetap sama menyenangkan seperti yang pernah saya alami," cetus Deschamps kepada UEFA.

"Stadion sepakbola di Inggris selalu terlihat penuh dan di Bridge selalu banyak keluarga dan atmosfer pertandingannya luar biasa," imbuh Deschamps yang semasa bermain adalah seorang gelandang itu.

Namun persoalan kenangan bukanlah satu-satunya yang ada di benak Deschamps. Ia memandang Chelsea sekarang adalah sebuah tim yang sangat kuat yang berisi individu-individu kelas satu.

"Chelsea sekarang punya tim yang sangat kompetitif di kompetisi Eropa, dengan 20-an orang pemain internasional. Sebuah skuad yang bagus bila ada yang cedera atau diskorsing," kata Deschamps.

Marseille sendiri bakal berkunjung ke Bridge dengan keadaan tidak terlalu baik. Jawara bertahan Liga Prancis itu kalah di matchday 1 di tangan Spartak Moskow, sedangkan di dalam negeri mereka baru menang tiga kali dalam tujuh laga dan kini tertahan di peringkat lima Ligue 1.

Sementara Chelsea justru sedang kencang berlari meski di pertandingan Liga Inggris terakhir mereka dipukul Manchester City 0-1. Lima kemenangan di Premier League plus kemenangan 4-1 atas Zilina di matchday 1 bicara banyak soal kekuatan 'Si Biru'.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar